Judul : Miracles from Heaven
Genre : Drama , Family , True story
Rilis : Maret 2016
Sinopsis
Film ini bercerita tentang seorang gadis berumur 10 tahun , Annabel Beam (Kylie rogers) putri dari Christry Beam (Jennifer Garner) dan Kevin Beam (Martin Henderson) . Suatu hari Anna terlihat lesu dan mulai sering muntah - muntah . Tetapi begitu di periksa oleh dokter, tidak terlihat ada suatu penyakit yang abnormal.
Pada suatu malam, Anna membangunkan kedua orang tua nya karena ia mengalami sakit perut yang luar biasa . Anna di bawa ke rumah sakit besar, tetapi begitu diperiksa, lagi - lagi tidak ada penyakit yang abnormal, hanya penyakit asam lambung biasa saja.
Kejadian itu terjadi terus menerus dan semua dokter yang mereka datangi mengatakan bahwa anna hanya terserang penyakit asam lambung biasa. Walaupun begitu, sang ibu Christy Beam tidak percaya begitu saja . Melihat sang putri cantiknya terlihat tidak normal dengan perut yang buncit tetapi tak ada makanan sama sekali yang masuk (semua makanan di muntahkan oleh Anna).
Akhirnya dari sekian banyak dokter yang mereka datangi, ada satu dokter yang mendiagnosis Anna memiliki penyakit langkah dan menyarankan Anna untuk melakukan operasi segera mungkin atau dia akan mati.
Setelah di operasi, Dokter mengatakan bahwa Anna mempunyai penyakit kelainan pseudo-obstruction dimana ia tidak bisa menampung makanan sehingga Anna membutuhkan alat bantu berupa tabung makanan agar nutrisi nya terpenuhi . Dokter juga menyarankan agar Anna dibawa ke Rumah sakit di Boston, tempat dimana ada Dokter anak yang hebat yang mungkin bisa mengobati penyakit Anna.
The best movie of all time 😱👍 Acting nya oke 👌 Jalan cerita nya mantep 👌 dan Alur nya jelas 👌 sayang nya rating di IMDb hanya 7/10 aja :( padahal menurut saya pribadi ini bisa 8,5/10 👍👍 Suka banget sama film yang di angkat dari kisah nyata kaya gini . Karena kalau bener - bener dari kisah nyata, yang nonton kaya lebih ngefeel aja, iya gak sih??? Cuma sayangnya ga semua film yang based on true story yang sukses menghantarkan kisah nya ke dalam sebuah film berdurasi 2 jam an :(
Tapi Miracles from heaven ini bener - bener film yang mantap soul 👍 Paket komplit banget. Di film ini kita bisa dapet banyak banget pelajaraan, terutama untuk para anak - anak . Karena di film ini, kita bisa liat perjuangan orang tua kita baik ayah maupun ibu . Jika selama ini kebanyakkan drama/film hanya ada cerita seorang "ibu" yang selalu di samping anaknya, disini kita bisa liat perjuangan seorang ayah yang tidak kalah hebat nya dengan seorang ibu. Disini seorang ayah bertugas sebagai seorang prajurit untuk keluarga nya . Dimana ia yang selalu berjuang untuk keluarga, dia yang selalu menjadi tameng untuk keluarga, dan juga dia yang selalu melakukan apa saja demi keluarga nya 😭😭Mr.Beam ini bener - bener sosok seorang ayah yang kuat banget 👍 dia gak mau kelihatan capek ataupun sedih melihat putri cantik nya sakit . Dia selalu ngebuat sang putri senang gimanapun caranya . Bahkan dia selalu bekerja 24 jam demi memenuhi kebutuhan materi untuk keluarga maupun biaya pengobatan anaknya.
Sedangkan Ms.Beam , dia seorang ibu yang selalu berjuang untuk anak - anak nya . Walaupun Anna didiagnosa tidak akan bisa sembuh, tetapi Ms.Beam ini tetep percaya bahwa suatu saat sang putri kecilnya ini akan bisa bermain layaknya anak seusianya .
Ia tidak pernah kehilangan harapan dan tetap berjuang demi sang anak .
Bener - bener recommend banget film ini, apalagi buat ditonton bareng keluarga 👍 Walaupun memang di film ini "agamais" banget . Karena memang film ini tentang "keajaiban tuhan" So, buat yang rasis disarankan jangan nonton 😁✌ daripada ngoceh - ngoceh kan? wkwkwk
Tapi overall, banyak pelajaran yang bisa dipetik di dalam film ini . Termasuk "kepercayaan" mereka terhadap tuhan mereka. Mereka gak berhenti berharap dan yakin bahwa suatu saat Tuhan mereka akan memberi pertolongan . Nah untuk agama lain, kita bisa ambil contoh dari keteguhan yang mereka lakukan. Karena apapun agama nya, kita harus tetap percaya bahwa "God will be with you" 👍💓 Intinya kita harus percaya akan keyakinan masing - masing.
Annabel Beam yang asli
Keluarga Beam yang asli
Buat yang mau nonton bisa klik disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar