Judul : Gosick
Episodes : 24
Genre : Misteri, Detective , Drama , Romance
Durasi : 20 menit/eps
Sinopsis
Di sebuah negara kecil di Eropa bernama Sauville yang berbahasa Prancis. Sang tokoh utama, Kujo Kazuya, anak ketiga dari pegawai tingkat tinggi Imperial Army Jepang, yang merupakan murid pertukaran di St.Marguerite Academy, yang terkenal dengan cerita horornya. Lalu, ia bertemu dengan Victorique (baca : Victorica), seorang gadis cantik yang misterius dan memiliki otak jenius yang tidak pernah masuk kelas dan selalu menghabiskan waktunya dengan membaca buku di perpustakaan atau memecahkan misteri yang bahkan seorang detektif pun tak bisa memecahkannya. Seiring dengan cerita, Kazuya dan Victorique terus terlibat berbagai kasus, dan seiring waktu, tercipta ikatan yang kuat di antara mereka. source ; WIKIPEDIA
jadi, anime ini mengambil latar belakang eropa tahun 1924 . Biasanya anime detektif art nya cenderung cowok banget , Gosick ini ibarat anime detektif versi unyu nya 😍 tapi jangan salah, justru ceritanya gak kalah keren dengan anime detektif yang lain .
Di sekolah, Kujo Kazuya biasa dikenal sebagai Kuroi Shinigami. Kuroi Shinigami berasal dari kata Harukitaru Shinigami yang artinya Dewa kematian musim semi, Kuroi disini artinya semacam gelar khusus buat Kazuya .
Karena warga sekolah St.Marguerite Academy ini semua nya keturunan eropa yang punya mata biru dan rambut cerah, hanya Kazuya saja yang satu-satu nya asli jepang yang bermata dan berambut gelap. Maka dari itu munculah julukan Kuroi shinigami. Alasan lainnya adalah, murid di St.Marguerite ini suka sekali dengan cerita horror dan misteri. Secara dewa kematian digambarkan sebagai sosok yang gelap dan misterius, nah kesan ini cocok dengan Kazuya yang punya tampilan gelap.
Di sekolah St.Marguerite Academy juga terdapat perpustakaan kuno yang letaknya di gedung menara yang tinggi. Saat Kazuya sedang membaca cerita/mitos tentang Sauville , dia menemukan sehelai rambut berwarna emas . Kazuya langsung menengok keatas dan melihat kilauan emas terlihat di lantai paling atas. Kazuya begitu melihat kilauan itu lansung pergi menuju lantai atas dan menemukan gadis cantik berambut panjang berwarna emas. Ia seperti boneka cantik yang sedang duduk termenung . Gadis itu ialah Victorique .
Victorique mempunyai pribadi yang unik . Dia seperti anak kecil yang sering sekali gampang bosan . Ia tidak pernah menghadiri kelas atau keluar dari menara sama sekali dikarenakan ada suatu alasan. Victorique juga suka sekali dengan misteri, ia bisa dengan mudah memecahkan kasus yang sangat sulit . Dia mempunyai paman yang seorang detektif bernama Grevil . Grevil ialah wali Victorique yang selalu meminta keponakannya untuk memecahkan kasus-kasus yang sulit .
Nanti anime ini berkisah tentang Kazuya dan Victorique yang akan pergi keberbagai macam tempat untuk menemukan kasus dan kemudian memecahkannya . Disini bakal ada benih - benih cinta diantara mereka berdua 💓 Anime ini cocok buat pecinta genre detektif, soalnya kasus yang dipecahkan nya ini gak receh ✋ justru menarik banget dan gak gampang ketebak .
Anime ini juga cocok buat pecinta moe gitu, soalnya victorique ini bener - bener imut dan ngegemasin banget 😆😆
Anime nya udah tamat dan udah ada sub indo nya. Buat yang mau nonton bisa klik disini dijamin gak bakal nyesel deh nonton nya .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar